Tuesday, February 26, 2019

[PhotoStory] Indahnya Awan Pagi di Rapak Lambur, Tenggarong

Dokpri : Halaman SMP 6 Tenggarong

Sabtu, 23 Februari 2019

Aku berkesempatan mengunjungi salah satu saudaraku yang tinggal di daerah Rapak Lambur, Tenggarong. Kami berangkat dari Samboja sekitar pukul 15.00 WITA dan sampai di sana ketika waktu Magrib tiba.

Seperti biasa, ketika aku baru sampai dari perjalanan jauh. Aku langsung tepar dan baring-baring lurusin badan. Bahkan sampai malam hari, aku nggak beranjak sedikit pun dari ruang tamu atau kamar.

Hal yang paling nyebelin adalah : anakku nggak mau tidur karena dikasih mainan lego sama budenya. Sampai jam 11 malam, dia masih main. Mau tak mau, mamanya harus nunggu dia terlelap. Tapi, selalu saja gagal, dia tetap asyik bermain lego sampai larut malam. Bahkan, ketika dia sudah tidur, aku justru sulit untuk memejamkan mata. Masalahnya, kipas angin punya bude rusak dan anakku tidak bisa tidur dalam keadaan panas. Aku harus terjaga supaya bisa ngipasin dia secara manual alias kipasan pakai kipas bambu. Hmm ... itu lumayan bikin aku kurang tidur dan akhirnya bangunnya kesiangan.

Aku baru bangun tidur sekitar pukul 06: 30, asli ini mah mbangkong banget!
Baru aja selesai cuci muka, mbakku alias budenya anakku mengajak untuk main atau silaturahmi ke rumah tetangga yang ada di belakang rumahnya. Lumayan lama main di sana sambil bercerita panjang lebar. Karena Livia udah ngajak pulang, akhirnya kami balik ke rumah bude.

Waktu mau masuk ke rumah, tiba-tiba mataku tertuju pada gumpalan kabut awan di depan halaman sekolah SMP 6 Tenggarong. Kebetulan, budeku adalah salah satu guru di SMP tersebut dan rumahnya memang bersebelahan dengan bangunan SMP.

Aku langsung pergi mendatangi pemandangan tersebut, nggak jadi masuk ke rumah. Dan aku sempatkan buat ngambil sedikit gambar. Ada rasa kecewa di dalam hati. "Kenapa nggak dari tadi pagi ke sininya? Kan bisa lihat awan dan kabut dari ketinggian. Ini mah udah siang banget dan kabut awannya sudah hampir habis."

Walau kabut awannya sudah mau habis, tapi pemandangannya tetap saja indah kok. Aku baru tahu kalau ternyata di sini tempatnya lumayan tinggi sehingga bisa melihat pemandangan alam yang luas ketika kita berdiri di halaman sekolah SMP 6 Tenggarong.

Wah, anak-anak SMP pasti udah pada ngeksis nih di tempat ini. Apalagi kalau kabut paginya emang indah banget. Itu pun kalau mereka menyadari keindahan itu. Biasanya sih, kalau yang setiap hari berhadapan langsung, melihatnya ya biasa aja. Kalau yang jarang lihat, itu pemandangan yang langka dan indah banget.

Serasa lagi kemah di gunung, seperti Gunung S yang ada di daerah Kutai Barat. Tapi, ini cuma di halaman sekolah yang aksesnya mudah banget! Nggak perlu mendaki gunung seperti di Gunung S. Pemandangan alamnya juga nggak kalah indah kok. Yang jelas, setiap bangun pagi sudah ada keindahan dan kesejukan yang menyapa. Jarang-jarang kan bisa lihat pemandangan alam yang bagus kayak gitu. Terlebih buat kita yang tinggalnya di kota. Yang dilihat cuma bangunan-bangunan mati dan polusi udara di mana-mana.

Hei ... buat kamu yang pernah sekolah di SMP 6 Tenggarong, kamu sadar nggak kalau pemandangan sekolahmu itu indah banget di waktu pagi. Sesekali ... bikin PhotoStory tentang sekolah kamu yang asyik banget ini. Bisa jadi bahan pertimbangan juga buat aku nulis cerita fiksi. Latar tempatnya udah asyik banget. Hehehe ...

Yuk, tulis cerita-cerita dan pengalaman yang ada di sekitarmu!
Karena dengan menulis, bukan hanya mengabadikan namamu ... tapi juga mengabadikan orang-orang dan tempat-tempat yang ada di sekelilingmu.


Salam Literasi ...!
Salam Lestari ...!



Rin Muna


Rapak Lambur, 24 Februari 2019


Lokasi: Rapak Lambur, Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Indonesia

0 komentar:

Post a Comment

Copyright © Rin Muna
Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com | Edited by Gigip Andreas